Samsat Nagari Baru Permudah Warga Bayar Pajak

Wagub Vasko resmikan Samsat Sungai Rumbai.
Wagub Vasko resmikan Samsat Sungai Rumbai.

DharmasrayaWakil Gubernur Sumatera Barat, Vasko Ruseimy, meresmikan operasional Samsat Nagari di Kecamatan Sungai Rumbai, Kabupaten Dharmasraya.

Kehadiran layanan ini ditujukan untuk mendekatkan pelayanan publik sekaligus mendorong kepatuhan masyarakat dalam membayar pajak kendaraan bermotor.

Dalam sambutannya, Wagub Vasko menegaskan bahwa tujuan utama Samsat Nagari adalah memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi masyarakat. “Pelayanan di sini harus cepat dan mudah. Samsat Nagari hadir untuk mempermudah, bukan mempersulit masyarakat,” tegasnya.

Vasko menambahkan, transformasi pelayanan publik harus langsung dirasakan oleh masyarakat hingga tingkat nagari. Menurutnya, pelayanan yang dekat, responsif, dan efisien menjadi kunci membangun kepercayaan publik terhadap pemerintah.

Samsat Nagari Sungai Rumbai merupakan unit kedua yang dioperasikan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat. Program ini merupakan bagian dari upaya Pemprov Sumbar untuk meningkatkan kualitas layanan perpajakan daerah sekaligus memperluas akses masyarakat terhadap layanan pemerintah.

Dengan beroperasinya Samsat Nagari ini, warga Sungai Rumbai dan sekitarnya tidak lagi harus menempuh perjalanan jauh untuk mengurus administrasi kendaraan. Diharapkan, layanan ini dapat meningkatkan kepatuhan pajak sekaligus efisiensi pelayanan publik di daerah.

Bupati Dharmasraya, Annisa, menyampaikan apresiasi kepada Pemprov Sumbar atas hadirnya Samsat Nagari di Sungai Rumbai. Sebelumnya, pelayanan Samsat Nagari di Kabupaten Dharmasraya hanya tersedia di Nagari Sialang Gaung. Kehadiran unit baru ini dinilai penting untuk memperluas jangkauan layanan bagi masyarakat.

“Penambahan Samsat Nagari ini sangat membantu masyarakat, khususnya di wilayah Sungai Rumbai, sehingga pembayaran pajak kendaraan bermotor dapat dilakukan lebih mudah dan efisien,” ujar Annisa.

Ia juga menekankan bahwa keberadaan Samsat Nagari Sungai Rumbai menunjukkan sinergi antara Pemprov Sumbar dan Pemkab Dharmasraya dalam meningkatkan penerimaan daerah melalui Opsen Pajak Kendaraan Bermotor.

Samsat Nagari Sungai Rumbai beroperasi setiap hari kerja dan berlokasi di Kantor Camat Sungai Rumbai, sehingga masyarakat sekitar dapat mengurus pajak kendaraan tanpa harus menempuh jarak jauh.(des*)