Aceh  

Kapolres Aceh Singkil Apresiasi Massa Mahasiswa Aksi di DPRK Damai dan Aman

Singkil, fajarharapan.id – Kapolres Aceh Singkil AKBP Joko Triyono, S.I.K., M.H., mengapresiasi massa aksi Mahasiswa penyampaian pendapat di muka umum yang berlangsung dengan damai, aman, dan tertib di depan Kantor DPRK Aceh Singkil, Kamis (4/9/2025).

Aksi yang diikuti oleh sejumlah elemen masyarakat dan Mahasiswa tersebut berjalan lancar tanpa adanya kejadian yang tidak diinginkan. Massa menyampaikan aspirasi dengan tertib, sementara aparat keamanan dari Polri, TNI, dan stakeholder terkait turut hadir memastikan situasi tetap kondusif.

Kapolres Aceh Singkil AKBP Joko Triyono, menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh peserta aksi atas sikap dewasa dalam menyampaikan pendapat di ruang publik. “Kami mengapresiasi seluruh massa yang telah menyampaikan aspirasinya dengan damai dan tertib. Ini menunjukkan bahwa masyarakat dan Mahasiswa Aceh Singkil sangat menghargai aturan hukum dan menjaga keamanan bersama,” ujarnya.

Lebih lanjut, Joko menegaskan bahwa Polres Aceh Singkil bersama TNI dan instansi terkait akan terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik dalam mengawal setiap kegiatan masyarakat, khususnya penyampaian pendapat di muka umum, agar selalu berjalan dengan aman, damai, dan lancar.

Dia juga berharap pola penyampaian aspirasi yang damai seperti ini dapat menjadi contoh positif bagi masyarakat lainnya. Dengan mengutamakan dialog dan menjaga ketertiban, aspirasi masyarakat bisa tersampaikan tanpa menimbulkan gangguan terhadap keamanan dan ketertiban umum.

Selain itu, tambahnya keberhasilan pengamanan aksi ini juga menjadi bukti nyata dari sinergi antara aparat keamanan, Mahasiswa dan masyarakat. Kolaborasi tersebut diharapkan dapat terus terjaga demi terciptanya suasana yang harmonis dan kondusif di wilayah Kabupaten Aceh Singkil.

Pengamanan dilakukan secara persuasif dan humanis dengan melibatkan personel gabungan dari Polres Aceh Singkil, BKO Brimob, TNI, Satpol PP, serta instansi terkait lainnya. Hal ini bertujuan untuk menjaga situasi tetap aman, tertib, dan kondusif selama berlangsungnya kegiatan.

Selain mengawal jalannya aksi, petugas juga melakukan pengaturan lalu lintas di sekitar lokasi agar tidak menimbulkan kemacetan. Massa aksi diterima langsung oleh pihak DPRK Aceh Singkil dan Forkopimda Aceh Singkil untuk menyampaikan tuntutannya melalui mekanisme menerima tuntutan yang dilayangkan.

Dalam pengamanan tersebut, personel juga berinteraksi langsung dengan peserta aksi untuk memberikan imbauan agar tetap menjaga ketertiban serta tidak melakukan tindakan yang dapat mengganggu keamanan. Pendekatan dialogis ini dilakukan guna menciptakan suasana yang kondusif serta memperkuat sinergitas antara aparat keamanan dan masyarakat.

Selain itu, kehadiran stakeholder terkait seperti Dinas Perhubungan dan tim medis juga menjadi bagian penting dalam mendukung kelancaran aksi. Dengan keterlibatan lintas sektor ini, pengamanan tidak hanya berfokus pada aspek keamanan, namun juga pada kenyamanan serta keselamatan seluruh peserta aksi.

“Kepolisian bersama stakeholder berkomitmen memberikan ruang demokrasi bagi masyarakat untuk menyampaikan pendapat, namun tetap mengutamakan ketertiban dan keamanan bersama. Hingga aksi berakhir, situasi terpantau dalam keadaan aman dan kondusif,” tegas Joko.