Jakarta– Adakah cara yang mudah untuk meredakan pegal-pegal dan menenangkan pikiran? Ternyata ada. Anda hanya perlu mandi dengan air garam dan merasakan berbagai manfaat lainnya.
Setelah seharian beraktivitas, tubuh sering merasa lelah dan ingin segera beristirahat. Namun, tidak mungkin tidur dalam keadaan kotor dan berkeringat.
Mandi bisa menjadi solusi untuk meredakan rasa lelah, terutama jika menggunakan air hangat yang dicampur garam.
Manfaat Mandi Air Garam
Jyoti Kapoor, seorang psikiater senior, menjelaskan bahwa mandi air garam memiliki banyak manfaat bagi tubuh dan pikiran.
“Air garam biasanya terbuat dari magnesium sulfat (garam Epsom) atau garam laut, yang mudah larut dalam air hangat dan bermanfaat untuk mengurangi stres serta mengatasi nyeri,” ungkap Kapoor, seperti dikutip dari Health Shots.
Berikut adalah beberapa manfaat mandi dengan air garam:
1. Mengurangi Nyeri Otot dan Sakit Kepala
Mandi air garam dapat membantu mengatasi nyeri otot dan sakit kepala. Otot akan lebih rileks jika Anda menambahkan beberapa tetes minyak esensial.
2. Meringankan Nyeri Sendi
Bagi mereka yang menderita arthritis atau nyeri sendi, mandi air garam dapat membantu mengurangi rasa sakit pada persendian.
“Mandi dengan garam Epsom hangat akan membantu meredakan otot yang tegang setelah berolahraga serta mengurangi kekakuan dan nyeri pada sendi,” jelas Kapoor.
3. Meningkatkan Peredaran Darah
Berendam dalam air hangat yang dicampur garam laut dapat meningkatkan peredaran darah dan berkontribusi pada kesehatan secara keseluruhan.
Peredaran darah yang baik dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, membantu fungsi saraf, dan mengurangi risiko penyakit jantung.
4. Menenangkan Pikiran
Mandi dengan air garam, terutama garam Epsom, efektif dalam meredakan stres. Garam ini membantu otak memproduksi neurotransmitter penghilang stres seperti serotonin berkat kandungan magnesium yang tinggi.
Jika Anda tidak memiliki cukup waktu untuk berendam, cukup rendam kaki dalam air garam Epsom untuk menenangkan tubuh dan mengurangi rasa lelah.
5. Tidur Lebih Nyenyak
Mandi air hangat dapat membantu tubuh lebih rileks dan tidur lebih nyenyak. Manfaat ini akan meningkat dengan penambahan garam.
Mandi air garam mempercepat produksi melatonin, sehingga Anda bisa tidur lebih cepat dan nyenyak.
(des)






