Lubuk Basung – Bupati Agam Benni Warlis, menyambut secara resmi Komandan Korps Brimob Polri (Dankorbrimob) Komjen Pol Dr. Ramdani Hidayat, di Rumah Dinas Bupati Agam, Lubuk Basung, Jumat (30/2).
Kedatangan Dankorbrimob Polri ini dilakukan setelah peninjauan lokasi Hunian Sementara (Huntara) bagi warga terdampak bencana banjir bandang dan tanah longsor di Nagari Salareh Aia, Kecamatan Palembayan. Kunjungan dilanjutkan dengan shalat Jumat berjamaah di Masjid Agung Nurul Falah, Lubuk Basung.
Selain Bupati Agam, rombongan yang hadir antara lain Sekda Agam Lutfi, Ketua PKK Agam Ny. Hj. Merry Beni Warlis, Asisten III Setda Agam Syatria, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Agam Rio Eka Putra, Kepala Disparpora Agam Khasman Zaini, serta perwakilan Koramil dan Polres Lubuk Basung.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Agam menyampaikan apresiasi atas kehadiran Dankorbrimob Polri yang meninjau langsung lokasi terdampak bencana.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada anggota Polri yang selama ini telah banyak membantu warga terdampak bencana alam,” ujar Bupati.
Bupati juga menjelaskan perkembangan penanganan, pemulihan, dan rehabilitasi pascabencana di Kabupaten Agam.
Sementara itu, Dankorbrimob Polri Komjen Pol Ramdani Hidayat mengungkapkan terima kasih atas sambutan hangat dan jamuan yang diberikan Pemkab Agam.
“Setelah meninjau lokasi, kami menilai kesiapan Pemkab Agam dan instansi terkait dalam menghadapi bencana sudah sangat baik,” ujarnya.
Ia menambahkan, koordinasi dan sinergi yang kuat antara pemerintah daerah, aparat keamanan, dan seluruh pemangku kepentingan menjadi kunci kelancaran proses pemulihan pascabencana.(des*)





