Fajarharapan.id – Timnas Indonesia berpeluang naik satu peringkat di ranking FIFA 2024 jika berhasil mengalahkan Myanmar pada pertandingan pertama Grup B Piala ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024, Senin, 9 Desember 2024 malam WIB. Turnamen yang sebelumnya dikenal sebagai Piala AFF ini turut dihitung dalam ranking FIFA, meskipun bobot poinnya lebih kecil karena digelar di luar jadwal FIFA Matchday.
Kemenangan atas Myanmar akan memberikan tambahan poin sebesar 1,8, seperti dilansir dari laman football-ranking.com. Hasil itu cukup untuk menggeser Rwanda yang kini memiliki 1.136,06 poin, sehingga Timnas Indonesia akan naik ke posisi 124 dunia.
Walau sering dianggap tidak terlalu bergengsi, turnamen ini tetap memberikan peluang bagi Timnas Indonesia untuk meningkatkan peringkat FIFA. Jika skuad asuhan Shin Tae-yong berhasil menyapu bersih delapan laga di Piala ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024 dengan kemenangan, tambahan poin sekitar 18,52 akan diraih.
Mengingat ambisi untuk menembus peringkat 100 dunia, Timnas Indonesia diharapkan tampil maksimal dalam turnamen ini. Pada laga melawan Myanmar, pelatih Shin Tae-yong akan mengandalkan lima pemain yang berkarier di luar negeri, yakni Marselino Ferdinan, Rafael Struick, Ronaldo Kwateh, Pratama Arhan, dan Asnawi Mangkualam.
Jumlah pemain abroad berpotensi bertambah pada pertandingan kedua melawan Laos yang dijadwalkan berlangsung Kamis, 12 Desember 2024 pukul 20.00 WIB. Hal ini tergantung izin dari klub untuk dua pemain lainnya, Ivar Jenner dan Justin Hubner, agar bisa bergabung memperkuat Timnas Indonesia di turnamen ini.(BY)