SMA 1 Sungai Penuh Cetak Generasi Unggul

Sungai Penuh, FajarHarapan.id – SMA Negeri 1 Kota Sungai Penuh merupakan salah satu sekolah unggul yang telah banyak melahirkan generasi terbaik. Berbagai prestasi telah ditorehkan, baik di skala daerah maupun nasional.

Prestasi yang ditorehkan di bidang akademik, di antaranya 72 siswa yang berhasil masuk perguruan tinggi negeri ternama di Indonesia melalui jalur SNBT 2024, meningkat dari tahun sebelumnya.

Charissa Aqila Fiardinov, siswa kelas XI A, memperoleh juara 3 Speech Competition Andalas International Relationship Fair (AIREFF) 2024 yang diselenggarakan oleh FISIP-HI Universitas Andalas.

Sementara itu, di bidang ekstrakurikuler, berbagai kejuaraan juga berhasil diraih. Pada Kejuaraan Pencak Silat Piala Jambi Championship Tingkat Nasional yang diselenggarakan di Jambi pada 26–27 Oktober 2024, SMA 1 Sungai Penuh memperoleh dua medali emas atas nama Nabila Afrilia (X K) dan Sasqy Ananta (X J) dalam kategori Juara 1 Tunggal Putri Remaja dan Juara 1 Tanding Kelas C Putri. Sedangkan medali perak diraih oleh Muhammad Apriadi (XII E).

Baca Juga  Stok Gula Nasional Aman, Pemerintah Lepas 200 Ribu Ton ke Pasar

Kepala SMA Negeri 1 Sungai Penuh, Marwazy, S.Pd., M.Pd., menuturkan bahwa capaian yang diraih siswa, baik di tingkat daerah maupun nasional, merupakan hasil kerja sama antara guru, wali murid, dan siswa yang saling mendukung.

Baca Juga  Pertahana Keok, KPU Tetapkan  Alfin-Azhar Pemenang Pilwako Sungai Penuh

“Kami menerapkan disiplin kepada siswa sehingga melahirkan berbagai prestasi. Semuanya berkat dukungan dari wali murid,” tutur Marwazy, Rabu (5/2).

Prestasi di bidang olahraga lainnya diraih oleh Alif Muhammad Rizki, siswa kelas X H, yang berhasil meraih medali perunggu dalam Tournament Karate Sirkuit II Indonesia Karate-Do (INKADO) se-Provinsi Jambi 2025. Selain itu, 12 siswa berhasil meraih medali pada Kejuaraan IPSI se-Provinsi Jambi 2024, mewakili Kota Sungai Penuh.

Di tahun yang sama, tim basket putri berhasil meraih juara ketiga Gubernur Cup Basketball se-Provinsi Jambi 2024. (al)