Protes Korea Utara terhadap Latihan Militer Musuh-musuhnya

Korea Utara
Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un.

Jakarta – Korea Utara mengutuk latihan militer gabungan terbaru yang melibatkan Amerika Serikat, Jepang, dan Korea Selatan di perairan dekat wilayah mereka. Media negara Korut menyebut latihan ini sebagai tindakan yang melampaui batas.

Kim Yo Jong, adik perempuan Kim Jong Un dan wakil direktur Komite Pusat Partai Pekerja Korut, mengecam “Freedom Edge”, latihan militer multidomain pertama yang menurutnya merupakan provokasi untuk menguasai kawasan tersebut. Menurut Yo Jong, aktivitas ini hanya meningkatkan ketegangan di Semenanjung Korea.

Baca Juga  Menteri Perdagangan, Protes 3.000 Pekerja Penyebab Tutupnya Pabrik

Dia menegaskan bahwa Korea Utara tidak akan memaafkan provokasi ini dan menyalahkan musuh-musuh mereka atas potensi bencana yang bisa terjadi akibat latihan perang yang mereka lakukan di dekat perbatasan Korut.(des)

Baca Juga  Polda Sumbar Gelar Latihan Pra Operasi Menjelang Operasi Mantap Brata Singgalang 2023-2024