Jakarta – Untuk mereka yang memiliki ruang garasi terbatas, memiliki mobil kecil bisa menjadi pilihan praktis. Mobil-mobil ini sangat cocok untuk kebutuhan sehari-hari seperti pergi ke tempat kerja atau berkeliling kota.
Dengan dimensi yang kompak, mobil kecil ini menawarkan fleksibilitas maksimal di jalanan yang padat, bahkan di tempat parkir yang sempit. Selain praktis, mobil kecil juga dikenal sebagai kendaraan yang lebih efisien dan irit bahan bakar.
Di Indonesia, mobil kecil ini dijual dengan harga terjangkau, khususnya untuk konsumen dari kalangan kelas menengah ke bawah. Mobil kecil ini juga sering masuk dalam kategori city car.
Berikut beberapa rekomendasi mobil kecil di Indonesia dengan harga sekitar 20 jutaan, seperti dilansir dari berbagai sumber pada Senin (15/1/2024).
Toyota C+Pod
Sebagai mobil listrik ultra-kompak dari Toyota, C+Pod hadir dengan konsep Battery Electric Vehicle (BEV), menawarkan mobilitas ramah lingkungan dengan bodi yang sangat kecil.
Didesain untuk perjalanan di perkotaan, Toyota C+Pod hanya memuat dua penumpang dengan panjang 2490 mm, lebar 1290 mm, dan tinggi 1550 mm.
Meskipun ukurannya kecil, Toyota menjamin kenyamanan dalam manuver di jalan-jalan sempit. Tersedia dalam dua varian, yaitu tipe X dan tipe Y, memberikan opsi bagi konsumen sesuai kebutuhan dan anggaran.
Toyota C+Pod menjadi pilihan menarik bagi mereka yang mencari mobil kecil dengan kenyamanan dan efisiensi tinggi di perkotaan.
Smart Fortwo Passion
Hadir dalam versi coupe dan cabrio, Smart Fortwo Passion dikenal sebagai mobil dengan tenaga dan performa handal serta konsumsi bahan bakar yang irit.
Diperkenalkan pertama kali pada tahun 1998, Smart Fortwo Passion sudah mencapai generasi ketiga. Dengan desain yang unik, mobil ini dirancang untuk menampung 2 penumpang, dengan dimensi mencakup panjang 2695 mm, lebar 1559 mm, dan tinggi 1565 mm.
Meskipun hanya muat dua penumpang, Smart Fortwo Passion tetap memberikan kenyamanan dalam berkendara.(BY)