Tanah Datar, fajarharapan.id –
Bupati Tanah Datar, Eka Putra minta agar Dokter dilingkungan Nakes Tanah Datar niatkan bekerja untuk beribadah dan
selalu senyum.
Hal itu disampaikan Bupati Tanah Datar, Eka Putra dalam sambutannya pada acara pengukuhan Pengurus IDI Tanah Datar yang baru periode 2023-2026, Rabu (24/5) di Aula Kantor Bupati Tanah Datar.
Pengurus IDI Tanah Datar yang baru diketua dr. Hadianto, Sp. PD FINASIM dikukuhkan Ketua IDI Sumatera Barat, dihadiri Bupati Tanah Datar, Eka Putra beserta Kepala OPD terkait dilingkungan Pemkab Tanah Datar.
” Selamat atas dikukuhkannya kepengurusan IDI yang baru, semoga kepengurusan ini akan solid dan mampu menjawab tantangan dan permasalahan bidang kesehatan selama ini,” ungkap Bupati
Selanjutnya Eka Putra berharap semua dokter akan betah bertugas di Tanah Datar, dan saya berharap dalam menjalankan tugas, khususnya dokter dilingkungan Nakes Tanah Datar selalu senyum, begitu juga bidan dan perawat, pinta Bupati
Dengan senyum yang keluar dari keikhlasan para Dokter akan memberi kemudahan bagi para pasien untuk sehat disamping akan mendapatkan obat dari dokter.
“Dulu pada masa kecil saya banyak warga yang takut kerumah sakit karena takut disuntik, tetapi dengan senyum takutnya bisa hilang, begitu ampuhnya nilai senyum seorang dokter” ungkap Bupati.
Selanjutnya Bupati mengharapkan adanya tercipta Koordinasi dokter, bidan dan perawat perlu dilakukan untuk memperbaiki kendala yang terjadi dalam pelayanan kesehatan, sehingga mutu pelayanan diharapkan masyarakat di Tanah Datar akan dapat terwujud. Tambahnya (Veri)
Pengurus Baru IDI Tanah Datar Dikukuhkan : Bupati Eka Putra Minta Dokter Bekerja Niatkan Ibadah.
