Kota Pariaman Telah Mencatat 9.127 Peserta Program Prakerja

Kota Pariaman – Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman, telah mencatat peserta program Prakerja sejak tahun 2022 hingga bulan Mei 2024 ini sebanyak 9.127 orang. Kesemua mereka itu tersebar pada 4 (empat) Kecamatan.

Demikian dijelaskan Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja (DPMPTSP dan Naker) Gusniyetti Zaunit ketika di hubungi Wartawan fajarharapan.id di Pariaman, Kamis (30/5/2024), sehubungan peserta program Prakerja dari Kota Pariaman.

banner sidebar

Gusniyetti menyebut, pada tahun 2020 hingga tahun 2023 sebanyak 8.863 peserta. Dan, pada sampai bulan Mei 2024 ini telah berjumlah 9.127 peserta. Rinciannya sejak tahun 2023 – 2023 adalah Periaman Tengah 2.944 peserta, Pariaman Utara 1.963, Pariaman Timur 1.738 dan Pariaman Selatan 1.398 orang.

Baca Juga  TSR Sumbar Dipimpin Kolonel Mulyadi Kunjungi Jama'ah Masjid Raya Kampung Baru Kota Pariaman

Kita, ucap dia, tidak mengetahui pasti berapa peserta program yang telah mendapatkan pekerjaan. Setidaknya, membuka usaha mandiri pasca mengikuti pelatihan Program Prakerja. Karena, mereka mendaftar melalui Website Program Prakerja itu sendiri.

“Kita hanya memperoleh data itu dari Kementerian terkait. Sehingga kita agak terkendala juga untuk melakukan pembinaan lanjutan kepada peserta Program Prakerja tersebut. Sebab, data yang diterima tidak lengkap dengan domisili dan jenisnya” terang Gusniyetti Zaunit yang pernah Kepala Perindagkop dan UKM itu

Ia mengaku menyambut baik program Prakerja yang diluncurkan Pemerintah. Namun demikian, tentu ada lanjutan pendampingan. Sehingga mereka sukses dalam berusaha. Apalagi dapat pula bermitra dengan perusahaan yang kompetitif.

Baca Juga  Atlit TAMC Raih Mendali Emas dan Perak Dalam Kejuaraan ATF Champion Ship UI Jakarta

“Jikalau yang ikut peserta dari keluarga kurang mampu umpamanya, tentu akan dapat kita carikan solusinya secara bersama” ungkap Gusniyetti Zaunit mengakhiri.(saco).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *