Sandiaga Uno Bagikan Tips Sukses untuk Generasi Muda Makassar

Sandiaga Uno berikan tips sukses ke milenial.
Sandiaga Uno berikan tips sukses ke milenial

Jakarta Sandiaga Uno memberikan tips sukses kepada generasi muda milenial dan Z di Kota Makassar. Ketua Bappilu DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini melakukan kampanye bersama Muhammad Zinedine Alam Ganjar, putra Bakal Calon Presiden Nomor Urut Tiga dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Ganjar Pranowo.

Diskusi yang dilakukan dianggap sangat produktif, membagikan berbagai tips wirausaha sukses kepada generasi muda melalui berbagai produk dan jasa.

Sandiaga Uno mengungkapkan bahwa ia telah mengajukan cuti pada akhir pekan untuk berkampanye, walaupun masih memiliki tanggung jawab sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI.

Baca Juga  Profil Kekayaan Juri Ardiantoro, Staf Khusus Baru Presiden Jokowi

Menurut Sandiaga Uno, generasi muda adalah kelompok pemilih yang sangat kritis dan menekankan pentingnya memiliki pemimpin yang bersih, bebas dari korupsi, dan memahami kebutuhan generasi muda.

“Dengan demografi pemilih sebanyak 57 persen dari anak muda, sangat efektif jika kita menyampaikan pemikiran kita mengenai ekonomi dan lapangan kerja, agar anak-anak muda dapat membangun usaha, terutama di tengah kenaikan harga kebutuhan pokok,” paparnya.

Terkait deklarasi dukungan Kader PPP di Yogyakarta kepada Amin (Anies-Cak Imin), Sandiaga Uno menyatakan pengalaman pribadinya pada tahun 2017 dan sebagai Calon Wakil Presiden pada tahun 2019. “Saat kampanye berkeliling, tidak semua partai mendukung saya waktu itu. Ini adalah realita dari demokrasi kita, jangan kita sikapi sebagai pemecah belah, tetapi hargai perbedaan,” terang Sandiaga Uno.(BY)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *