Sergai  

Darma Wijaya dan Adlin Tambunan Resmi Dilantik Presiden, Siap Lanjutkan Pembangunan Sergai

Jakarta, fajarharapan.id -Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H. Darma Wijaya dan Wakil Bupati H. Adlin Tambunan resmi dilantik sebagai kepala daerah periode 2025-2030 di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (20/2/2025).

Pelantikan ini menjadi bagian dari prosesi pengukuhan 961 kepala daerah hasil Pilkada Serentak 2024. Sejak pagi, Darma Wijaya dan Adlin Tambunan bersama kepala daerah lainnya telah bersiap di Monumen Nasional (Monas) untuk mengikuti kirab menuju Istana Merdeka. Rombongan yang diiringi drum band Gita Praja IPDN itu memasuki halaman Istana Merdeka tepat pukul 09.45 WIB.

Baca Juga  Open Sergai Marching Band 2025, Dongkrak Generasi Penerus Lakukan Hal Positif

Presiden Prabowo Subianto memimpin langsung pengambilan sumpah jabatan kepala daerah yang dilantik. Sebanyak 961 kepala daerah, termasuk gubernur, bupati, dan wali kota, mengikuti prosesi yang berlangsung di halaman tengah Istana Kepresidenan.

Baca Juga  Diskotek Grand Galaxy Terancam Tutup Diduga Legalitas Bermasalah

Pelantikan ini menandai awal periode kedua kepemimpinan Darma Wijaya dan Adlin Tambunan di Serdang Bedagai. Selama periode sebelumnya, pasangan ini berfokus pada pembangunan infrastruktur, sektor pertanian, dan peningkatan pelayanan publik melalui program prioritas Sapta Dambaan (SAPDA).

Dengan amanah baru yang diemban, keduanya berkomitmen untuk melanjutkan pembangunan dan memperkuat visi Sergai Mantab: Maju, Tangguh, dan Berkelanjutan.(rais)