Solsel  

Bencana Hujan Deras di Sangir, Kerusakan 16 Rumah Dilaporkan

Bencana Hujan
Kantor Dinas Pertanian dan Perikanan Solok Selatan tertimpa pohon tumbang akibat angin kencang disertai hujan.

Padang Aro – Sebanyak 16 rumah milik warga di Kecamatan Sangir, Kabupaten Solok Selatan, mengalami kerusakan akibat hujan deras yang disertai angin kencang yang terjadi pada Rabu sore.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Solok Selatan menyatakan, rumah-rumah yang terkena dampak berada di beberapa lokasi, yaitu Timbulun dengan empat rumah, Koto Tinggi tujuh rumah, Simpang Tambang satu rumah, Lubuk Gadang satu rumah, Rimbo Tangah dua rumah, Padang Alai satu rumah, dan Jorong Maluih dua rumah.

“Hujan lebat dan angin kencang ini juga mengakibatkan kerusakan pada pohon-pohon besar yang tumbang dan menimpa kantor Dinas Pertanian KPP di Koto Tinggi, serta tanaman di Kantor Bupati dan Ruang Terbuka Hijau (RTH) Solok Selatan,” jelasnya.

Baca Juga  Bupati Khairunas Serahkan BP-CBP Sekaligus Tinjau Bazat Murah

Dia menambahkan, saat ini upaya yang dilakukan adalah mendata kerusakan dan kerugian yang terjadi, serta berencana melakukan pembersihan serta memberikan bantuan secepat mungkin.

Sampai saat ini, jumlah kerugian yang ditimbulkan oleh hujan dan angin kencang tersebut masih belum diketahui.

BPBD kini fokus pada pembersihan lokasi dan pendataan warga yang terdampak serta menghitung kerugian yang diakibatkan oleh badai ini.

Angin kencang dan hujan deras melanda beberapa area di Kecamatan Sangir pada Rabu, 30 Oktober, sekitar pukul 15.30 WIB.

Baca Juga  Antisipasi Bencana, Sumbar Akan Bangun Jalan Penyangga Lembah Anai

Hingga kini, tidak ada laporan mengenai korban jiwa akibat peristiwa angin kencang dan hujan disertai petir tersebut. (des*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *