Sport  

Australia Amankan Tiket 16 Besar, Kemenangan 1-0 atas Suriah di Piala Asia 2023

Timnas Australia menang tipis 1-0 atas Suriah di laga kedua Grup B Piala Asia 2023.
Timnas Australia menang tipis 1-0 atas Suriah di laga kedua Grup B Piala Asia 2023

DOHA Timnas Australia berhasil memastikan diri melangkah ke 16 besar Piala Asia 2023 setelah mengalahkan Suriah dalam pertandingan kedua Grup B. The Socceroos, julukan Timnas Australia, berhasil meraih kemenangan tipis dengan skor 1-0 di Jassim Bin Hamad Stadium pada Kamis (19/1/2024).

Pertandingan tersebut tidak menunjukkan intensitas tinggi pada awal babak pertama, dengan kedua tim berusaha mengembangkan pola permainan secara perlahan. Pada pertengahan babak pertama, keduanya mulai menunjukkan agresivitas dengan saling serang-menyergap, namun belum ada gol yang tercipta.

banner sidebar

Babak pertama berakhir tanpa gol, dan Socceroos harus bermain imbang 0-0 melawan Suriah. Namun, pada menit ke-59 babak kedua, Australia berhasil membuka keunggulan melalui gol tunggal Jackson Irvine, memanfaatkan kekacauan di depan gawang Suriah.

Baca Juga  Chico dan Ganda Putra Melaju ke Babak 16 Besar Japan Open 2024

Setelah tertinggal, Elang Qasioun, julukan Suriah, bermain lebih agresif untuk mencari gol balasan. Namun, pertahanan Australia tetap kokoh dan berhasil menahan serangan-surangan yang dilancarkan oleh Suriah.

Hingga akhir babak kedua, tidak ada gol tambahan yang tercipta, sehingga Australia memenangkan pertandingan dengan skor 1-0 atas Suriah.

Berikut susunan pemain Suriah vs Australia dalam pertandingan Piala Asia 2023:

Suriah: A Madania, AR Oes, A Ousou, T Krouma, M Ajan, M Alaswad, J Elias, E Han, A Ramadan, P Sabbag, I Hesar.
Pelatih: Hector Cuper

Baca Juga  Prediksi Line Up Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Siap Tempur

Australia: Matthew Ryan, Aziz Behich, C Burgess, Harry Souttar, G Jones, Jacksin Irvine, A O’Neill, C Metcalfe, J Bos, Mitchell Duke, Martin Boyle.
Pelatih: Graham Arnold.(BY)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *