![]() |
. |
Natuna - Diperkirakan ada sekitar 50 orang warga yang masih tertimbun akibat longsor di Pulau Serasan, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau (Kepri). Kini tim evakuasi masih berjibaku bersama warga untuk mencari korban.
Proses pencarian korban longsor mengalami kendala.
Plh Danramil 06 Serasan Serma R Saragih mengatakan, proses pencarian korban terkendala hujan lebat disertai angin kencang.
"Cuaca berubah-ubah, kadang hujannya lebat dan kadang hanya gerimis. Hanya saja angin yang masih bertiup kencang," kata Serma Saragih sebagaimana dikutip kompas.com, Selasa (7/3/2023).
Saragih mengatakan, saat ini proses pencarian menggunakan dua ekskavator dan dibantu oleh personel dari Koramil 06 Serasan, Polsek Serasan, serta masyarakat sekitar. "Personel bantuan masih dalam perjalan. Info terakhir, tinggi gelombang Natuna mencapai enam meteran. Sementara untuk mencapai Pulau Serasan dari Pulau Natuna memakan waktu hingga enam jam," ujar Saragih.
"Bantuan tim pencarian dan evakuasi dari Kodim 0318/Natuna dan Batalyon Komposit 1/GP, serta Basarnas dan BPBD Kabupaten Natuna saat ini dalam perjalanan menggunakan kapal speed Basarnas," ucap Saragih. Sementara untuk akses ke lokasi kejadian juga terbilang sulit.
Ditambah lagi jaringan telekomunikasi yang terputus, sehingga sulit untuk melakukan koordinasi satu sama lainnya. Untuk sementara, korban selamat dievakuasi ke gedung sekolah SMAN 1 Desa Pangkalan dan untuk korban meninggal dunia dibawa ke masjid Desa Pangkalan. Hal ini dilakukan untuk mengetahui identitas dan mempermudah keluarga untuk mengetahui korban yang meninggal dunia.(*)